Lompat ke isi utama

Berita

Audiensi Bawaslu Kota Bogor dengan Walikota Kota Bogor

Audiensi Bawaslu Kota Bogor dengan Walikota Kota Bogor

Kota Bogor (12/09/2023) – Ketua dan Anggota Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kota Bogor menggelar pertemuan dengan Walikota Bogor, Dr. H. Bima Arya Sugiarto, S.Hum., M.A., pada tanggal 11 September 2023 di Balai Kota Bogor Jl. Ir. H. Juanda No.10, RT.01/RW.01, Paledang, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor. 


Walikota Dr. H. Bima Arya Sugiarto, S.Hum., M.A., menyambut baik kedatangan Ketua dan Anggota Bawaslu Kota Bogor. Ketua dan Anggota Bawaslu Kota Bogor memaparkan rencana pengawasan Pemilu dan memberikan penekanan pada pentingnya peran serta Pemerintah Kota Bogor terkait meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pengawasan Pemilu dan Netralitas ASN di Kota Bogor.

Selanjutnya Walikota Bogor, Dr. H. Bima Arya Sugiarto, S.Hum M.A., menyatakan dukungan penuh dalam penyelenggaraan pemilu dan pilkada di Kota Bogor dan berharap semua pihak  dapat bekerja sama dengan baik dalam menjalankan tanggung jawabnya masing - masing.

Pertemuan ini diakhiri dengan komitmen bersama dari semua pihak untuk menjaga kualitas Pemilu di Kota Bogor Harapan Bersama bawaslu dan pemerintah Kota Bogor adalah seluruh pihak dapat serta menjalankan tugas sesuai dengan aturan dan hukum yang berlaku. sehingga Pemilu dan pilkada di Kota Bogor dapat berjalan dengan sukses, dan memperkuat demokrasi di Kota Bogor.